Kuliah Perdana Politeknik Muhammadiyah Pekalongan diikuti oleh mahasiswa baru

images
By Fastikom UMPP| 16 September 2002| berita |

Kamis, 1 september bertempat di aula gedung dakwah muhammmadiyah, tujuh puluh lebih mahasiswa baru tahun akademik 2016/2017 politeknik muhammadiyah pekalongan mengikuti kuliah perdana.

Dalam laporannya, ketua penerimaan mahasiswa baru, R. Kurniawan Dwi, S.IP. MM, mengatakan “ jumlah mahasiswa yang mendaftar sampai ini ada 85 calon mahasiswa. Dan yang sudah teregistrasi ada 72 calon mahasiswa. insya Allah masih bisa bertambah lagi karena kami masih membuka pendaftaran gelombang 3 sampai akhir September 2016. Artinya, lebih dari 80 persen pendaftar sudah melakukan registrasi”.

“saya sangat bangga, disini menyambut kalian, mahasiswa baru, selamat datang, salamat bergabung menjadi keluarga besar Politeknik Muhammadiyah Pekalongan. Semoga kalian bisa ikut membesarkan Politeknik Muhammadiyah Pekalongan” kata direktur Politeknik Muhammadiyah Pekalongan, Aslam Fatkhudin, S.Kom dlam sambutannya dangan bersemangat.

Kuliah perdana diisi dengan sosialisasi tentang peraturan akademik di politeknik muhamamdiyah pekalongan oleh Wadir I bidang Akademik, Titis Aji wicaksono, S.Kom. pengenalan Unit kegiaatan mahasiswa oleh Wadir III bidang kemahasiswaan, dan penjelasan mata kuliah dan kurikulum masing-masing prodi oleh kaprodi teknik mesin, kaprodi teknik elektronika, dan manajemen informatika.

Kuliah perdana merupakan salah satu agenda mahasiswa baru tahun akademik 2016/2017. Kegiatan selanjutnya yang akan diikuti oleh mahasiswa baru adalah Masta (3-4 Sept), Matrikulasi, (5-7 September) dan Ospek (9 – 11 September). Mahasiswa baru akan mulai kuliah pada 12 september. (wong_sibelis)