Validasi Ijasah

images
By Fastikom UMPP| 15 Februari 2006| berita |

PENGUMUMAN

034 / Peng / WADIR. I / PTM / XI / 2014

 Assalamu’alaikum. Wr. Wb

Diberitahukan kepada mahasiswa Politeknik Muhammadiyah Pekalongan yang telah dinyatakan lulus ujian pendadaran dan telah menyelesaikan administrasi dimohon untuk segera mengurus validasi data ijazah dengan syarat sebagai berikut:

  1. Mengisi Form Isian Ijazah, Transkrip, Syahadah dan Data Alumni.
  2. Menyerahkan fotocopy Ijazah terakhir 1 (satu) lembar.
  3. Menyerahkan pas foto ukuran 3x4 = 5 lembar dengan ketentuan :
    • Warna hitam putih
    • Mengenakan Jas Hitam
    • Mengenakan Hem warna putih berdasi / Putri menyesuaikan
    • Foto dicetak dengan kualitas yang baik / di studio foto (tidak dicetak dengan printer biasa).
  4. Menyerahkan fotocopy Akta Kelahiran 1 (satu) lembar.

 Berkas tersebut dapat diserahkan kepada BAAK pada :

  1. Hari Senin, tanggal 24 Nopember 2014, jam 09.00 - 14.00 WIB
  2. Hari Selasa dan Rabu, tanggal 24 - 25 Nopember 2014, jam 14.00 – 19.00 WIB.  

 Demikian atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.


Hormat kami, 

Wakil Direktur 1 Bid. Akademik

ttd

Titis Aji Wicaksono, S.Kom